PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) TAHUN 2022
PPDB SMPN 1 SEI DADAP

UPTD SMP Negeri 1 Sei Dadap kembali membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun pelajaran 2022/2023 sebanyak 192 org (6 rombel) untu 3 jalur pendaftaran yaitu :
- Jalur Zonasi (kuota 70%)
- Jalur Afirmasi (kuota 15%)
- Jalur Prestasi (kuota 10%)
- Jalur Perpindahan Orang tua (kuota 5%)
Pendaftaran akan dibuka pada tanggal 20 s/d 25 Juni 2022 dengan persyaratan umum sebagai berikut :
- Berusia paling tinggi 15 tahun pada 1 Juli 2022
- Memiliki Ijazah SD/MI atau sederajat (Asli+Fc 2 lembar)
- Memiliki Akte Kelahiran (Asli+Fc 2 lembar)
- Memiliki Kartu Keluarga (Asli+Fc 2 lembar)
- KTP Ayah/Ibu (Asli+Fc 2 lembar)
Verifikasi data peserta akan dilaksanakan pada 27 Juni 2022 dan Pengumuman hasil seleksi akan disampaikan pada 28 Juni 2022 pada website ini atau dapat langsung mengunjungi SMP Negeri 1 Sei Dadap.
Bagi siswa yang dinyatakan lulus, wajib mendaftar ulang pada 30 Juni s/d 2 Juli 2022.
Pendaftaran dapat dilakukan secara mandiri atau dapat menghubungi panitia PPDB SMP Negeri 1 Sei Dadap setiap hari kerja.
Mari daftarkan putera/puteri anda dan sukseskan wajib belajar 9 tahun.
https://www.dropbox.com/s/df9hfnlfnizh0af/ppdb-asahan-1.0.0.apk?dl=0